MAKASSAR – Direktur Utama Perusda Sulsel, Taufik Fachruddin menerima kunjungan rombongan panitia Gladian Nasional Pecinta Alam ke XV Sulawesi Selatan (Gladnas PA XV Sulsel) di ruang rapat Kantor Perusda Sulsel, Jalan Ratulangi, Makassar, Kamis (20/2/2020).
Kunjungan silaturahmi tersebut dalam rangka persiapan perhelatan nasional para pecinta alam yang akan digelar di Sulawesi Selatan pada Oktober mendatang.
“Terima kasih atas kunjungan rekan-rekan panitia Gladian Nasional Pecinta Alam. Karena ini event nasional yang membawa nama Sulawesi Selatan, maka pihak kami akan mensupport sehingga kegiatan ini bisa berjalan dan sukses,” kata Taufik Fachruddin. Sementara Ketua Panitia Gladnas PA XV Sulsel, Halim Bakaring yang didampingi Steering Committee Gladnas, Ancha Dg Nojeng menyampaikan bahwa kunjungan tersebut selain silaturahmi juga meminta dukungan dari pihak Perusda Sulsel.
“Kegiatan ini nantinya akan menghadirkan ribuan peserta dari seluruh Indonesia, sehingga kami meminta dukungan Perusda Sulsel demi suksesnya kegiatan ini,” kata Halim. Dalam kesempatan yang sama, Ancha Dg Nojeng memaparkan konsep Gladnas PA XV Sulsel yang akan digelar di enam kabupaten di Sulsel. “Gladnas ini meliputi enam divisi kegiatan kepecintaalaman seperti panjat tebing, gunung hutan, arung jeram, paralayang, susur gua dan menyelam,” ujarnya.
Sekadar diketahui, Gladian Nasional Pecinta Alam se Indonesia ini merupakan ajang berlatih bersama yang perta kali dilakukan di Jawa Barat pada tahun 1970. Seiring waktu berjalan, Sulawesi Selatan ditunjuk sebagai tuan rumah Gladnas ke IV pada tahun 1974 dan melahirkan Kode Etik Pecinta Alam Indonesia yang hingga saat ini masih dipergunakan. (sulselsatu dot com)